5 Jenis Laporan Keuangan untuk Kembangkan Bisnis Anda

Facebook
Twitter
LinkedIn
laporan keuangan

Laporan keuangan adalah catatan yang berisi informasi keuangan suatu perusahaan dalam satu periode. Manfaat laporan keuangan adalah mengetahui kondisi finansial suatu perusahaan sehingga lebih mudah dalam mengelola dana. Dengan begitu, jenis laporan ini penting untuk dimiliki oleh sebuah perusahaan.

Jenis Laporan Keuangan yang Wajib Dimiliki Perusahaan

Dengan mengetahui manfaatnya, tentu perusahaan tidak ragu lagi untuk membuat laporan semacam ini. Namun, alangkah baiknya untuk mengenali macam macam laporan keuangan berikut ini.

Baca Juga: 5 Tips Sukseskan Corporate Event! Jangan Sampai Terlewat!

Laporan laba rugi

Sesuai dengan namanya, laporan laba rugi berisi tentang catatan kondisi laba dan rugi perusahaan. Adanya laporan ini akan mempermudah perusahaan dalam mengetahui apakah sedang mengalami untung atau rugi. Dalam laporan ini juga tercatat pendapatan, pengeluaran, serta beban pajak. Selain mengetahui kondisi untung atau rugi, laporan ini juga dapat dimanfaatkan untuk mengevaluasi keuangan perusahaan.

Laporan perubahan modal

Laporan perubahan modal seringkali disebut sebagai laporan ekuitas. Jenis laporan ini berisi gambar perubahan kekayaan bersih perusahaan selama satu periode. Dalam laporan ini, terdapat tiga unsur penting, yaitu modal awal, dana yang digunakan, serta jumlah laba dan rugi dalam satu periode.

Laporan arus kas

Laporan arus kas adalah laporan yang berisi aliran dana yang masuk dan keluar dari perusahaan. Jenis laporan ini seringkali dimanfaatkan untuk memperkirakan arus kas yang masuk pada periode setelahnya. Arus kas masuk dapat berupa hasil kegiatan operasional perusahaan atau pinjaman. Sementara itu, arus kas keluar berupa biaya yang dikeluarkan untuk kegiatan operasional perusahaan.

Laporan neraca

Aset, kewajiban, dan modal perusahaan dalam satu periode tercatat dalam laporan neraca. Aset adalah sumber dana perusahaan yang bernilai ekonomi dan terdaftar secara hukum. Sementara itu, kewajiban adalah sesuatu yang harus dibayar perusahaan kepada pihak lain. Kemudian, modal adalah kekayaan perusahaan setelah dikurangi kewajiban.

Catatan atas laporan keuangan

Perusahaan yang berskala besar biasanya memiliki catatan atas perihal keuangan yang dilaporkan. Jenis laporan ini berisi tentang keuangan perusahaan secara rinci. Di dalamnya juga dijelaskan kondisi perusahaan, termasuk penyimpangan dan ketidakkonsistenan yang terjadi dalam perusahaan. Adanya laporan ini dapat membantu memahami laporan yang lain.

Segera persiapkan berbagai jenis laporan tersebut untuk membantu perusahaan Anda makin berkembang!