Menggali Manfaat Brand Awareness bagi Perusahaan

Facebook
Twitter
LinkedIn
Manfaat Brand Awareness

Manfaat brand awareness bagi suatu perusahaan sangatlah besar. Karena itulah, sebuah perusahaan haruslah meningkatkan brand awareness. Brand awareness artinya kesadaran masyarakat dalam mengingat merek ketika sedang membicarakan suatu produk. Contohnya, jika berbicara tentang produk ayam goreng cepat saji, masyarakat akan dengan mudah mengingat merek KFC.

Mereka yang sudah melekat di benak masyarakat tentunya akan berdampak positif terhadap perkembangan dan kemajuan produk. Produk dalam masuk jajaran teratas yang selalu menjadi pilihan masyarakat. Namun, untuk mengukur tingkat keberhasilannya harus melihat indikator brand awareness. Untuk mengetahui indikator keberhasilan tersebut dapat menggunakan cara survei, brand mention, pencarian merek, atau melalui media sosial.

Baca juga : Langkah Audit Perusahaan Yang Wajib Diketahui

Menggali Manfaat Brand Awareness

Setelah mencari tahu keberhasilan branding melalui indikator brand awareness, kita akan tahu posisi tingkatan brand awareness. Apakah produk kita berada dalam tingkatan unaware brand, brand recognition, brand recall, atau top of mind awareness. Sesuai dengan teori brand awareness, tentu kita ingin berada pada tingkatan tertinggi, yaitu top of mind awareness sehingga produk kita yang pertama kali diingat oleh masyarakat.

Selain untuk menjadi yang pertama muncul di benak masyarakat, brand awareness juga memiliki banyak kegunaan. Karena itulah, penting bagi suatu perusahaan untuk membangun brand awareness. Agar lebih yakin betapa pentingnya brand awareness, sudah sepantasnya kita mengetahui terlebih dahulu manfaat brand awareness. Adapun manfaat dari brand awareness adalah sebagai berikut.

1. Meningkatkan kesadaran merek

Kesadaran masyarakat akan sebuah merek dapat muncul karena banyak hal. Hal yang bisa membuat masyarakat mudah teringat akan suatu produk biasanya berupa logo, nama produk, simbol, atau tagline. Dengan kata lain, brand awareness berperan penting dalam meningkatkan ingatan dan kesadaran masyarakat terhadap suatu merek. Oleh karena itu, suatu perusahaan haruslah menunjukkan brand dengan cara yang unik agar masyarakat lebih tertarik.

2. Menjadi daya tarik untuk calon kosumen

Sebuah branding yang unik tidak menutup kemungkinan untuk meninggalkan kesan yang baik terhadap masyarakat. Hal ini tentu akan menjadi daya tarik yang membuat konsumen berdatangan. Belum lagi jika produk yang ditawarkan memang memiliki kualitas yang bagus sehingga masyarakat tidak akan ragu lagi untuk memilihnya.

3. Meningkatkan nilai jual produk

Manfaat brand awareness yang lainnya adalah meningkatkan nilai jual. Namun, tentunya brand awareness tersebut harus mendapat dukungan dari sisi lain. Misalnya saja, perusahaan memberikan pelayanan responsif. Selain itu, bisa juga dengan membuat pengemasan produk yang menarik serta dukungan review dari konsumen.

4. Membangun kepercayaan konsumen

Branding juga dapat bermanfaat untuk membangun kepercayaan masyarakat. Hal ini tentu berdampak baik juga terhadap omzet penjualan. Jika masyarakat sudah percaya, tentu mereka akan dengan mudah untuk membeli produk. Sementara itu, untuk masyarakat yang telah membeli produk dapat meningkatkan loyalitasnya.

5. Memicu terjadinya pemesanan ulang

Masih berkaitan dengan penjelasan sebelumnya bahwasanya kepercayaan konsumen yang telah terbangun dapat meningkatkan loyalitas. Hal ini tentu akan memicu terjadinya pemesanan ulang. Pemesanan ulang tersebut dapat berimbas terhadap kenaikan omzet penjualan dan ketertarikan calon konsumen baru.

Dari pembahasan tentang manfaat brand awareness di atas, tentu menjadikan kita berpikir ulang tentang pentingnya meningkatkan brand awareness. Jika memang belum ada, sudah saatnya kita membangun branding. Langkah awal yang perlu kita lakukan adalah membuat perencanaan yang matang. Setelah itu, perencanaan kita realisasikan ke dalam bentuk nama, logo, hingga tagline. Ketiga hal tersebut harus kita buat menarik dengan tetap mempertimbangkan value perusahaan.