Tips Memilih Desain Plakat Sesuai Keinginanmu!
Dalam dunia seni, plakat adalah sebuah karya tulisan atau typograpy yang dipadukan dan ditempelkan pada suatu media. Material untuk membuat sebuah plakat sendiri cukup beragam, seperti plakat kayu yang bisa dibuat dari berbagai macam jenis kayu, metal atau logam, resin, dan bahkan acrylic. Plakat pada umumnya digunakan untuk menjadi penanda atau kenang-kenangan dari suatu acara baik berupa cenderamata maupun bentuk souvenir lain.
Tidak ada aturan baku dalam membuat suatu desain plakat, sebab seperti karya seni lainnya, bentuk dan desain sebuah plakat memiliki penilaian bergantung pada perspektif apa karya ini di lihat. Untuk itu, bila anda hendak membuat suatu plakat untuk acara anda, berikut ini 6 tips yang bisa anda perhatikan :
-
Menentukan Desain Plakat
Ada berbagai macam jenis dan desain plakat yang bisa anda sesuaikan dengan kegiatan atau acara yang hendak anda adakan. Desain dari souvenir plakat dapat disesuaikan dengan budget serta tema acara. Untuk menentukan desain plakat, anda bisa melihat contoh-contoh yang telah ada di 1souvenir ataupun membuat gambaran tersendiri sesuai keinginan anda. Pastikan anda memiliki ukuran plakat yang ingin dibuat, sebab nantinya ukuran suatu plakat akan berpengaruh pada jumlah bahan dan harga untuk pembuatannya.
-
Tema / Konsep Acara
Tema atau konsep acara yang hendak dihelat juga akan menjadi salah satu hal yang perlu anda perhatikan sebelum membuat plakat. Tema acara ini nantinya akan berpengaruh pada desain plakat yang hendak dibuat. Hal ini nantinya dapat berpengaruh pada typografi dari tulisan yang hendak ditempel, serta bentuk dari plakat yang dibuat. Bisa jadi anda membuat memento acara anda dengan desain logo acara, atau anda telah memiliki ikon tertentu yang menjadi kekhasan acara-acara anda.
-
Jenis dan kualitas bahan
[rl_gallery id=”9534″]
Dalam pembuatan plakat ada banyak sekali bahan atau material pembuat yang bisa anda pertimbangkan. Misalnya saja anda ingin membuat plakat yang berkesan mewah dan ekslusif, anda bisa memilih plakat acrylic yang ringan namun tampak elegan. Plakat acrylic juga lebih tahan lama dan anda dapat mencetak tulisan langsung pada media ini dengan adanya printer laser. Jika anda ingin bahan yang lebih murah, ada pula yang jual plakat resin. Material ini memiliki bobot yang lebih berat dan namun memberi kesan transparan yang unik.
Masih ada pula material pembuat plakat lain seperti beraneka jenis kayu, logam, maupun batu marmer. Masing-masing material memiliki kelebihan, kekurangan, dan tentunya harga yang juga beragam. Tentu saja, bahan-bahan ini juga harus disesuikan dengan desain yang hendak anda buat. Di samping itu, setiap material juga memberikan kesan yang berbeda-beda dari acara yang hendak anda langsungkan.
-
Dana yang tersedia
Perhatikan pula pendanaan anda untuk pembuatan plakat ini. Meskipun plakat adalah hal pendukung dalam suatu acara, namun keberadaan plakat menjadi kenang-kenangan tersendiri bagi acara anda. Plakat ini nantinya tidak hanya sebagai simbol keterlibatan seseorang pada acara anda, namun juga menjadi kebanggaan tersendiri bagi pemiliknya nanti. Kendati demikian, pastikan dana anda sesuai dengan jenis plakat yang hendak dibuat.
Jangan sampai anda membuat hadiah plakat melebihi pendanaan yang tersedia. Anda bisa menyesuaikan dana anda dengan ukuran maupun bahan plakata tersebut. Bila dana anda terbatas, plakat kayu ataupun resin bisa jadi pilihan yang lebih terjangkau. Sebaliknya, bila anda memiliki dana lebih dan ingin menonjolkan ekslusifitas acara anda maka material marmer atau logam bisa menjadi pilihan terbaik.
-
Waktu Pembuatan
Perhatikan pula durasi yang diberikan oleh vendor pada saat anda hendak membuat plakat. Setiap model dan material akan mempengaruhi estimasi waktu pembuatannya. Selain itu, semakin jumlah plakat yang hendak anda buat serta keragaman ukuran juga akan berpengaruh pada durasinya. Jika anda hendak membuat plakat yang unik, tidak umum, dan punya model khusus pastikan anda jauh-jauh hari memesan plakat tersebut pada 1souvenir. Usahakan untuk tidak memesan mendekati waktu acara sebab bila plakat ada cukup rumit, maka plakat yang anda inginkan bisa tidak selesai tepat waktu.
-
Vendor Pembuat
Vendor pembuat plakat juga menjadi hal yang wajib anda pertimbangkan. Tidak semua vendor bisa mengakomodasi keinginan anda dalam pembuatan plakat. Selain plakat, sebuah vendor terpercaya tentu mampu membuat souvenir lain seperti vandel dan placard untuk acara anda. Salah satu vendor yang bisa andalkan adalah 1Souvenir yang memiliki peralatan yang canggih seperti mesin laser grafis yang bisa digunakan untuk membuat typografi pada berbagai media. Anda juga bisa melihat berbagai contoh plakat acrylic, logam, maupun marmer yang unik. Disamping itu vendor yang baik juga memiliki tenaga pengerja baik desainer maupun eksekutor yang profesional, presisi, tepat waktu, serta berani memberikan garansi untuk produk yang anda pesan.
Untuk urusan desain plakat ataupun desain souvenir lainnya, serahkan saja di 1souvenir. Langsung saja hubungi Customer Service kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.