5 Keuntungan Pemanfaatan Video Marketing untuk Perusahaan

Facebook
Twitter
LinkedIn
video marketing

Apa itu video marketing? Video marketing adalah jenis konten visual yang dimanfaatkan untuk promosi suatu usaha. Dengan kata lain, video semacam ini termasuk video promosi atau video branding. Oleh karena itu, untuk membuatnya perlu membuat konsep online marketing yang matang. 

Jenis video marketing ada beragam. Salah satunya adalah video tutorial. Contoh video marketing berupa video tutorial adalah video yang berisi tata cara penggunaan produk. Video tersebut berisi penjelasan terkait fitur-fitur yang terdapat dalam produk. Hal ini bertujuan untuk memudahkan konsumen menggunakannya.

Keuntungan Pemanfaatan Video Marketing bagi Perusahaan

Video marketing memang perlu dibuat oleh suatu perusahaan karena memiliki banyak keuntungan. Berikut ini adalah keuntungan pemanfaatan video pemasaran bagi perusahaan.

Memperkuat identitas brand

Setiap perusahaan melakukan branding untuk promosi. Untuk memperkuat identitas brand yang ada, perusahaan dapat memanfaatkan video pemasaran. Adanya video tersebut akan meningkatkan brand recall sehingga konsumen selalu ingat dengan produk yang dirilis oleh suatu perusahaan dan tidak ragu untuk memilihnya.

Menunjang website utama

Perusahaan membangun website utama demi mendukung proses pemasaran produk agar lebih luas. Agar website mendapat banyak kunjungan, perusahaan melakukan optimasi SEO. Hal tersebut dapat juga ditunjang dengan hadirnya video pemasaran. Video tersebut menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat.

Membangun kredibilitas usaha

Kredibilitas atau kepercayaan penting bagi suatu perusahaan. Jika memiliki tingkat kredibilitas yang baik, tentu masyarakat tidak akan ragu membeli produk yang telah dikeluarkan oleh perusahaan. Hal ini dapat dibangun dengan membuat video pemasaran yang tepat dan tentunya disebarkan dengan cara yang tepat pula.

Menciptakan hubungan dengan pelanggan

Pelanggan adalah relasi penting bagi suatu perusahaan. Jika tidak ada pelanggan, tentu perusahaan tidak bisa beroperasi sebagaimana mestinya. Oleh karena itu, penting untuk menciptakan hubungan baik dengan perusahaan. Perusahaan bisa membuat video pemasaran yang menarik agar masyarakat berkesan.

Memudahkan penjelasan produk

Seperti penjelasan sebelumnya, video tutorial menjadi salah satu jenis pemasaran. Adanya video tutorial tersebut akan memudahkan penjelasan produk. Biasanya, video menjelaskan spesifikasi, fitur, hingga cara penggunaan produk. Alhasil, konsumen yang membeli produk pun akan lebih mudah dalam menggunakan produk.

Siapkan konsep yang matang sebelum membuat video pemasaran agar mendapatkan hasil yang maksimal.

BACA JUGA: KENALI APA ITU CSR PERUSAHAAN BESERTA 5 CONTOH KEGIATANNYA